Pengertian tentang Bahasa Java, Skenario Konsep MVC CI dan Komponen MVC Laravel

By Idimadam - 3/12/2013 09:53:00 PM


Pengertian tentang Bahasa Java, Skenario Konsep MVC CI dan Komponen MVC Laravel

  • Pengertian Java

Java adalah sebuah bahasa pemrograman pada komputer sama seperti pendahulunya c++. Bahasa pemrograman ini dikembangkan oleh Sun microsystems yang dikembangkan pada tahun 1995. Awalnya java diciptakan pada tahun 1991 oleh Patrick Naughton, Mike Sheridan , James Gosling dan Bill Joy beserta programer dari Sun Microsystems. Uniknya nama java diambil dari nama pulau jawa (bahasa inggris dari jawa) karena James Gosling "Bapak Java" menyukai kopi tubruk yang berasal dari pulau Jawa.

Java sendiri merupakan bahasa pemrograman yang berbasis objek, maksudnya adalah semua aspek yang terdapat pada java adalah objek sehingga sangat memudahkan untuk mendesain, membuat dan mengembangkan program java dengan cepat. Kelebihan ini membuat program java menjadi mudah untuk digunakan oleh banyak orang. Bahasa pemrograman ini juga dapat digunakan oleh banyak sistem operasi, seperti : Microsoft Windows, Linux, Mac OS, dan Sun Solaris ( Multiplatform ).

Java adalah bahasa pemrograman berparadigma OOP (Object Oriented Programming) yang dapat dijalankan di komputer dengan syste 32 bit maupun 64 bit. Salah satau software yang mengoperasikan bahasa pemrograman Java adalah NetBeans IDE 7.2. Tapi pada postingan kali ini, topik yang akan dibahas adalah Public, Private, dan Protected pada java. Ketiganya bisa disebut dengan Access Modifiers.

--Public adalah kode akses yang bersifat umum. dengan kata lain, data maupun method dalam suatu kodingan tersebut dapat diakses oleh semua bagian di dalam program.

--Private adalah kode yang sesuai dengan namanya, akses ini bersifat private. dengan kata lain data maupun method hanya dapat diakses oleh kelas yang dimilikinya saja.

--Protected adalah kode akses yang membuat suatu data atau method yang didefinisikan dengan tingkatan akses ini dapat diakses oleh kelas yang memilikinya saja dan juga kelas-kelas yang memasih memiliki keturunan atau Encapsulation data

Ketiga tingkat akses tersebut merupakan teknik dalam melakukan pembungkusan kode dan data di dalam Java.

  • Kelebihan Dari Java

  1. Berorientasi objek, memudahkan untuk mendesign dan mengembangkan program dengan cepat dan teliti, sehingga mudah digunakan. Salah satu bahasa pemrograman yang berorientasi objek secara murni.
  2. Mirip c++, mempunyai sintaks yang mirip dengan bahasa pemrograman c++. Sehingga para pengguna c++ banyak yang hijrah menggunakan Java .
  3. Multiplatform, dapat digunakan dibanyak sistem operasi 
  4. Perkembangan yang luas, dari game sampai sistem operasi handphone menggunakan program java . Misalnya Handphone Sonny Ericsson dan Opera Mini 3 yang bertipe jar (Java Archive) 
  5. Mempunyai pengumpulan sampah otomatis.

  • Kekurangan Java

  1. Proses Compile, Mengharuskan pengguna mengcompile programnya sebelum dijalankan, berbeda dengan bahasa pemrograman python yang tidak perlu mengcompile terlebih dahulu.
  2. Penggunaan Memori yang besar, Berbeda dengan bahasa pemrograman lain yang hanya membutuhkan memori sedikit.

  • Contoh Coding Java

Berikut contoh kodingan bentuk access modifiers tersebut :

Akses Public

public class StudentRecord

{

      //akses dasar terhadap variabel

      public int name;



      //akses dasar terhadap metode

      public String getName () {

                 return name;

      }

}


Dalam Contoh ini, variabel name dan method getName () dapat diakses dari object lain.

Akses Private

public class StudentRecord

{       

         //akses dasar terhadap variabel

         private int name;



          //akses dasar terhadap metode

          private String getName () {

                      return name;

           }

}


Pada contoh diatas, variabel name dan method getName() hanya dapat diakses oleh methode internal class tersebut.

Akses Protected

public class StudentRecord

{       

         //akses pada variabel

         protected int name;



          //akses dasar terhadap metode

          protected String getName () {

                      return name;

           }

}


Pada contoh diatas, variabel name dan method getName() hanya dapat diakses oleh method internal class dan subclass dari class StudentRecord.

  • Konstruktor

Konstruktor merupakan method khusus yang digunakan untuk menginisialisasi objek dan tiap class boleh memiliki lebih dari satu konstruktor. 

Perbedaan method biasa dengan konstruktor adalah bahwa konstruktor harus memiliki nama yang sama dengan nama classnya dan tidak memiliki nilai kembalian (tipe-data).
Konstruktor dijalankan pada saat sebuah object diinisialisasi (menggunakan kata new). Pada konstruktor juga berlaku overloading, artinya boleh mendeklarasikan lebih dari satu konstruktor, asalkan memiliki parameter yang berbeda – beda.

Perhatikan contoh di bawah ini:

class Manusia{
  String nama;
  String jenkel;
 
  Manusia(){  //konstruktor
   nama = "unknown";
   jenkel = "unknown";
  }

  Manusia(String param1,String param2){ //konstruktor
   nama = param1;
   jenkel = param2;
  }
void cetak(){
   System.out.println("Nama : "+nama);
   System.out.println("Jenis Kelamin : "+jenkel +"\n");
  }
}

class DemoManusia{
 public static void main(String args[]){
  Manusia m1,m2;
  m1 = new Manusia();
  m2 = new Manusia("Imam","Laki-laki"); 
 
  m1.cetak(); 
  m2.cetak();
 }
}



Yang perlu diperhatikan adalah apabila anda tidak mendeklarasikan satu pun konstruktor, maka Java secara otomatis menambahkan konstruktor default ke dalam class yang kita buat walaupun tidak kelihatan pada kode program. Apabila kita mendeklarasikan satu atau lebih konstruktor maka java tidak akan menambahkan kostruktor default.
Saat kita menginisialisasi suatu objek menggukan perintah new, maka pasti pasti salah satu konstruktor yang kita buat akan dijalankan. Konstruktor mana yang dijalankan tergantung dari parameter yang kita lewatkan (sama dengan konsep method overloading).

Gambar Skenario Konsep MVC CodeIgniter

Komponen MVC Laravel

Semoga bermanfaat!!!
 

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar